Kebun Strawberry Tawangmangu - Solo

No comments
Alamat : Kawasan Desa Kalisoro, Tawangmangu Karanganyar

Belajar dan berwisata dua hal yang saling berkaitan dapat diperoleh dalam sekali perjalanan di salah satu kebun buah Strawberry Kalisoro Tawangmangu. Letaknya berada lebih tinggi dari tempat wisata Grojogan Sewu Tawangmangu kurang lebih 1 Km perjalanan dari sini. Kebun strawberry ini awalnya merupakan milik seorang petani, dan hasil dari buah Strawberry dijual di pasar setelah mendapat pengalaman dari perjalanan ke luar kota hingga mampu mengembangkan kebunnya menjadi tempat wisata sekaligus edukasi bagi para wisatawan.

Perjalanan yang harus ditempuh dari Solo kurang lebih 2 Jam atau paling cepat 1.5 jam bagi pelancong yang ingin kesana, melewati jalur Solo Tawangmangu dan melalui jalan tanjakan serta berliku sebelum berangkat pelancong harus benar-benar memeriksa kendaraan yang akan digunakan pastikan tidak mogok di tengak jalan karena jalan yang harus dilalui memberikan kesan hebat. Setelah sampai di kawasan Tawangmangu semuanya terobati dengan bisikan hawa dingin dari lingkungan yang terletak di bawah gunung lawu ini. Jika perjalanan pagi maka akan mendapati beberapa kabut. Setelah sampai di kawasan Kalisoro dapat bertanya kepada warga sekitar Kebun Strawberry Tawangmangu untuk memudahkan menemukan lokasinya.

Memasuki kawasan Kebun Strawberry Tawangmangu pengunjung akan disambut dengan hamparan pohon strawberry dan sapaan dari buah strawberry yang siap untuk dipetik dan dinikmati. Sebelum masuk ke kebun pengunjung dibekali dengan sebuah wadah (cething) dan juga gunting digunakan untuk memetik buah Strawberry. Apabila pengunjung datang pada hari biasa mungkin pengunjung tidak banyak. Kebun Strawberry ini ramai pengunjung pada weekend dan liburan. Ada beberapa tips sebelum pengunjung memetik buah Strawberry yaitu yang pertama jangan lupa ambil gambar (foto) sebelum memetik dan jangan lupa mencicipi buah selagi masih berada di kebunnya, dan yang terakhir sebaiknya memetik buah strawberry yang belum terlalu matang yang sudah merah tap masih semburat kuning agar nanti kalau sudah sampai di rumah buahnya matang merah dengan sempurna.

Kebun Strawberry Tawangmangu memang sangat cocok untuk berwisata sekaligus edukasi bagi keluarga, Orang tua dapat memberikan pengalaman baru kepada anak untuk memetik buah langsung dari pohonnya. Kebun yang luas ini mampu menarik wisatawan lokal maupun dari luar kota, berada dikebun strawberry serasa tidak mau pulang, hawa dingin sejuk dan pemandangan keren dapat terlihat jelas dibawah kaki gunung lawu. Setelah puas memetik dan makan strawberry langsung dari pohonnya sekarang tinggal menimbang hasil buah yang dipetik tadi untuk dibawa pulang. Harga yang harus dibayar pengunjung untuk 1 Kg buah strawberry hasil memetik sendiri berkisar Rp. 30.000,- dan apabila menghendaki yang sudah di kemas Rp. 10.000 per 1 Kg.

No comments :

Post a Comment